Kisi-kisi Soal Bahasa Indonesia UTS PTS Kelas 4 SD MI Semester 2 Tahun 2023 Bonus Kunci Jawaban
Andelina.me – Inilah kumpulan kisi-kisi soal Bahasa Indonesia UTS PTS kelas 4 SD MI semester 2.
Jelang pelaksanaan UTS PTS semester 2 Tahun 2023, adik-adik diharapkan untuk kembali mengevaluasi pelajaran yang pernah dipelajari di sekolah.
Khususnya mata pelajaran Bahasa Indonesia, siapa sangka, yang dianggap mudah malah sering mendapat nilai kecil.
Kunci Jawaban Soal Post Test Modul 1 Topik Merdeka Belajar Keterampilan Apa yang Perlu Dimiliki Seorang Guru?
Oleh karena itu, yuk simak kisi-kisi soal Bahasa Indonesia yang akan keluar saat PTS UTS semester 2 bonus kunci jawaban.
Dirangkum andelina.me dari berbagai sumber pada Senin 20 Februari 2023 inilah contoh soal PTS UTS Bahasa Indonesia kelas 4 SD MI.
1. Engkaulah tempatku berlindung
Engkaulah tempatku memohon
Engkaulah yang menciptakan
Berdasarkan puisi di atas yang dimaksud ialah …
a. Tuhan
b. orang tua
c. keluarga
d. masyarakat
Jawaban: a
2. Pada saat mendeklamasikan puisi kamu dapat menunjukkan ekspresi wajah yang sesuai dengan isi puisi. Jika puisi berkisah tentang senang, ekspresimu harus menunjukkan mata …
a. terpejam
b. sendu
c. berbinar
d. berlinang
Jawaban: c
3. Salah satu cara untuk membedakan makna puisi ialah memberikan … pada saat mendeklamasikannya.
a. tekanan
b. garis bawah
c. semangat
d. penjelasan rinci
Jawaban : a
Full Kisi-kisi 2023, Inilah Soal PTS UTS PAI Kelas 7 SMP MTs Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawaban
4. Engkau mengayuh sepanjang jalan
Tak takut panas maupun hujan
Kau mengantar hingga tujuan
Miskin dan kaya tak kau bedakan
Tema yang tepat untuk puisi di atas ialah …
a. kusir
b. tukang pos
c. sopir
d. pedagang
Jawaban: b
5. Cara yang tepat untuk mengkomunikasikan puisi hasil karya sendiri saat di kelas ialah …
a. tukar puisi dengan teman
b. minta pendapat ibu
c. minta dibuatkan kakak
d. melihat puisi ayah
Jawaban: a
6. Puisi terdiri atas bagian-bagian yang merupakan kumpulan kata-kata yang dinamakan …
a. bait
b. baris
c. sajak
d. rima
Jawaban: a
7. Puisi merupakan karya sastra yang diungkapkan dengan bahasa yang indah, kita dapat menuangkan curahan hati dan pikiran dalam sebuah puisi. Sebelum membuat puisi terlebih dahulu kita diharuskan untuk menentukan …
a. isi
b. judul
c. kalimat
d. tema
Jawaban: d
15 Kunci Jawaban Soal PTS Bahasa Sunda Kelas 2 SD MI Disertai Kisi-kisi Pilihan Ganda Semester 2 TA 2023
8. Puisi yang digunakan sebagai pujian untuk Tuhan, tanah air, atau seorang pahlawan dinamakan:
a. elegi
b. himne
c. satire
d. romansa
Jawaban: b
9. Gerak tubuh atau pola pergerakan yang mengiringi saat pembacaan puisi dinamakan …
a. mimik
b. kinesik
c. artikulasi
d. intonasi
Jawaban: b
10. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam membaca puisi yang benar, kecuali …
a. artikulasi
b. intonasi suara
c. jujur
d. percaya diri
Jawaban: c
Demikian itulah soal UTS PTS Bahasa Indonesia kelas 4 SD MI Kurikulum Merdeka Tahun 2023.***
Untuk berdiskusi tentang Kisi-kisi Soal Bahasa Indonesia UTS PTS Kelas 4 SD MI Semester 2 Tahun 2023 Bonus Kunci Jawaban, silahkan tulis pada kolom komentar atau bisa menghubungi dengan klik menu kontak di blog ini, dan share info ini sebanyak-banyaknya ke media sosial kalian ya ^-^ Semoga bermanfaat, salam Pendidikan!
Artikel ini sudah publish dengan link https://www.andelina.me/2023/02/kisi-kisi-soal-bahasa-indonesia-uts-pts.html.
Disclaimer: Setiap artikel yang berhubungan dengan soal-soal beserta kunci jawabannya, bertujuan untuk membantu siswa belajar dalam persiapan menghadapi UTS/PTS maupun UAS/PAT di sekolah. Tidak ada unsur membocorkan soal yang sifatnya rahasia.